Bangli,Bali - Kodim 1626/Bangli melalui Babinsa Koramil 1626-04/Kintamani Bersama masyarakat melaksanakan gotong royong membersihkan material longsor akibat curah hujan yang tinggi yang melanda Kecamatan Kintamani dan sekitarnya. Senin (10/01/2022)
Seperti diketahui, timbunan tanah mengakibatkan tertutupnya akses jalan yang menghubungkan Desa Subaya dan Desa Sukawana Longsor diperkirakan terjadi semalam, atas laporan Bendesa Subaya I Wayan Bali Arta karena hujan deras sore hari kemarin, sehingga tanah tidak mampu menampung debit air. beruntung pada musibah tersebut tidak ada korban jiwa.
Kegiatan gotong royong pembersihan material jalan sendiri dihadiri oleh Sekdes Subaya, Bendesa Subaya ,Babinsa Ramil 1626-04/Kintamani dan Bhabinkamtibmas Setelah dilaksanakan pembersihan, akses jalan sudah kembali bisa dilewati kendaraan.
Menurut Dandim 1626/Bangli Letkol Inf Gde Putu Suwardana S,I.P hujan yang lebat menyebabkan tanah longsor hingga menutupi badan jalan. "Akibat adanya kejadian tersebut membuat pengguna jalan terganggu, oleh karena itu saya perintahkan Babinsa untuk membantu membersihkan material longsor yang sempat menutupi akses jalan. Saya berharap dengan kerja bakti diharapkan juga dapat mempererat tali persaudaraan dan hubungan antara TNI dengan rakyat terjalin semakin baik," tambah Dandim
Red